
Ada banyak lipstik dari brand lokal yang berkualitas. Salah satu produk yang hadir dengan desain unik, kualitas bagus, dan harga cukup terjangkau adalah Make Over Cliquematte Lip Stylo yang terdiri atas 12 macam warna. Simak ulasannya di artikel ini jika kamu tertarik untuk mencobanya.
Produk pewarna bibir yang beredar di pasaran memang ada banyak. Namun, jika kamu mencari yang kekinian, praktis, dibanderol dengan harga cukup terjangkau, beragam warna Make Over Cliquematte Lip Stylo bisa menjadi pilihan.
Produk ini hadir dalam kemasan kardus yang didominasi warna hitam dengan garis di bagian leher yang warnanya sesuai dengan isinya. Untuk wadah, bentuknya mirip pulpen yang persis seperti kardusnya.
Cara mengeluarkan isinya pun bukan dengan diputar seperti produk lipstik lain, melainkan dengan ditekan bagian bawahnya seperti pulpen. Jadi, sebaiknya ditekan sedikit demi sedikit saja saat ingin mengaplikasikannya di bibir karena batang lipstik yang sudah keluar tidak bisa dimasukkan lagi.
Jika kamu ingin tahu apa saja shade yang bisa dijadikan pilihan, simak ulasan tentang warna Make Over Cliquematte Lip Stylo beserta harga produknya yang telah kami rangkum di bawah ini. Selamat membaca!
1. Crush
Shade Crush hadir dengan warna nude peach. Warnanya terlihat sangat natural jika digunakan pada kulit cerah sampai medium sehingga cocok untuk penggunaan sehari-hari. Untuk kamu yang suka tampil dengan makep bibir ombre, produk ini bisa dijadikan sebagai dasaran.
Baca juga: Shade Emina Bare With Me Mineral Cushion, Alas Bedak Dewy Matte dengan Harga Terjangkau
2. Flamingo
Make Over Cliquematte Lip Stylo Flamingo warnanya pink cerah dengan sedikit hint nude. Jika dilihat-lihat warnanya hampir seperti pale pink, hanya saja lebih cerah. Warna ini kurang cocok untuk pemilik kulit medium hingga gelap, apalagi yang tone-nya warm, karena bisa bikin wajah tampak abu-abu.
3. Hollywood
Kalau shade yang satu ini warnanya peach dengan hint cokelat. Warnanya yang tampak warm akan terlihat sangat bagus untuk pemilik kulit medium hingga gelap dengan undertone warm. Selain digunakan sehari-hari, produk ini juga tampak bagus jika digunakan untuk menghadiri acara-acara khusus.
Baca juga: Rangkaian Produk Olay Natural White untuk Tampilan Kulit yang Lebih Putih dan Tidak Kusam
4. Eclair
Shade Eclair hadir dengan tone warna yang senada dengan Hollywood, hanya saja warna cokelatnya lebih kentara. Untuk kamu yang bermasalah dengan bibir hitam, produk dengan warna cenderung gelap, tapi tetap terlihat sedikit cerah ini mampu menutupinya dengan sangat baik.
5. Jetsetter
Kamu suka warna mauve pink yang deep sehingga membuat penampilan tidak terlihat mencolok? Jika demikian, mungkin saja shade Jetsetter bisa menjadi lipstik favoritmu. Karena efek deep-nya, pewarna bibir yang tergolong pink ini cocok digunakan orang dengan kulit medium dark.
Baca juga: Beragam Produk Rollover Reaction Blush Stick untuk Tampilan Pipi Merona yang Cantik Natural
6. Grandiose
Untuk kamu yang menyukai bibir dengan warna fuchsia pink yang cerah, shade Grandiose adalah pilihan terbaik. Meski cerah, produk ini tidak terlalu ngejreng sehingga masih cocok digunakan sehari-hari untuk memberikan efek segar.
7. Spotlight
Nah, jika kamu sangat gemar menggunakan lipstik dengan warna merah yang benar-benar merah tanpa hint apa pun, coba saja shade Spotlight. Karena warnanya universal, tidak terlalu cerah dan tidak pula terlalu gelap, produk ini cocok saja digunakan untuk semua warna kulit.
Baca juga: Rangkaian Laneige Water Bank, Skin Care Routine yang bisa Mencerahkan dan Melembapkan dengan Cepat
8. Lady Boss
Make Over Cliquematte Lip Stylo Lady Boss hadir dengan warna merah marun gelap. Produk ini sangat cocok untuk kamu yang suka dengan penampilan yang tampak misterius. Untuk kamu yang bibirnya gelap, Lady Boss juga mampu menutupinya dengan sangat baik.
9. Royale
Menginginkan varian warna merah yang lain? Jika demikian, coba saja Make Over Cliquematte Lip Stylo Royale yang memiliki warna merah dengan hint cokelat. Produk ini akan tampak sangat bagus untuk pemilik kulit medium hingga dark dengan undertone warm.
Baca juga: Macam-Macam Ponds Facial Foam yang Memiliki Berbagai Manfaat untuk Wajah
10. Hotshot
Make Over Cliquematte Lip Stylo shade Hotshot memiliki warna deep oranye dengan hint cokelat. Produk ini cocok digunakan pemilik kulit sawo matang hingga gelap, baik sehari-hari maupun hang out karena bisa bikin wajah terlihat segar.
11. Truffles
Untuk kamu pemilik kulit cerah dengan undertone warm yang sedang mencari dasaran ombre, Make Over Cliquematte Lip Stylo shade Ruffles bisa dicoba. Hanya saja, untuk kamu yang memiliki kulit medium maupun dark sebaiknya tak menggunakannya karena bisa membuat wajah terlihat pucat.
Baca juga: Rangkaian Produk Safi Age Defy untuk Kamu yang Ingin Menyamarkan Tanda-Tanda Penuaan
12. Checkmate
Di antara shade lain, Checkmate adalah yang paling cokelat karena memiliki warna nude cokelat dengan sedikit hint abu-abu. Untuk kamu pemilik kulit gelap yang ingin tampil dengan makeup super natural, produk ini bisa jadi pilihan.
Warna Make Over Cliquematte Lip Stylo Manakah yang Ingin Kamu Coba?
Itu tadi adalah ulasan lengkap tentang 12 macam warna Make Over Cliquematte Lip Stylo yang dibanderol dengan harga 115 ribu rupiah. Setelah menyimaknya dengan saksama, shade nomor berapakah yang membuatmu sangat tertarik untuk mencobanya?
Produk ini memiliki tekstur powdery, tapi tidak menggumpal saat digunakan lebih dari dua layer. Kamu bisa menggunakannya secara full lips atau bisa juga digunakan sebagai lip liner untuk mendapatkan hasil presisi di bagian pinggiran bibir.
Aromanya sama sekali tidak mengganggu karena tidak tercium wangi apa pun dari produknya. Sedangkan untuk hasil akhirnya tergolong matte, tapi tidak membuat bibir kering. Kamu tidak perlu rajin-rajin touch up jika menggunakannya karena produk ini transferproof dan mampu bertahan hingga 12 jam.