
Ada banyak brand lokal yang meluncurkan produk khusus untuk orang-orang dengan masalah dry skin. Namun, jika kamu mencari yang ampuh dan harganya terjangkau, barangkali produk skincare Emina untuk kulit kering bisa jadi pilihan tepat. Berikut ulasannya khusus buat kamu.
Kulit mengelupas adalah salah satu masalah utama yang banyak dikeluhkan orang-orang dengan tipe wajah kering. Untuk itu, Emina pun menghadirkan berbagai rangkaian produk skincare yang memang ditujukan khusus untuk pemilik kulit kering.
Produk-produk yang bisa memberikan kelembapan lebih akan sangat diperlukan agar kulit tetap halus dan kenyal. Selain itu, jika memiliki kadar kelembapan yang optimal, kulit wajah jadi tidak mudah keriput.
Tentunya kamu ingin agar wajah senantiasa terlihat awet muda, bukan? Nah, jika demikian, mungkin saja produk skincare Emina khusus untuk kulit kering yang telah kami rangkum di bawah ini akan membuatmu tertarik. Langsung simak, yuk!
1. Traceless Oil Cleanser
Produk ini diluncurkan dalam wadah berbentuk sprayer berbahan plastik yang sangat ringan dan praktis dibawa bepergian. Badan wadahnya transparan, tapi berwarna agak kekuningan dengan gambar bulatan kecil warna kuning dan garis miring warna abu-abu yang menghiasi bagian depannya.
Bagian atasnya sudah dilengkapi pump berwarna putih yang tinggal ditekan saja jika ingin mengeluarkan isinya. Untuk melindungi pump dan untuk menjaga agar isinya tidak mudah tumpah, ada tutup warna transparan yang cukup rapat. Untuk mengetahui masa kadalursanya, kamu bisa melihat di bagian bawah botol.
Tekstur pembersih wajah yang satu ini cair dan agak berminyak. Cara menggunakannya dengan dituangkan ke tangan, kemudian diratakan ke wajah dan digosok-gosokkan secara perlahan sampai semua makeup terangkat sempurna.
Produk ini juga mampu membersihkan makeup waterproof dengan sangat baik, hanya saja memang butuh sedikit kesabaran saat menggosoknya. Setelah dirasa bersih, usap dengan tisu untuk membersihkan minyaknya.
Agar wajah lebih bersih lagi, lanjutkan dengan mencuci wajah menggunakan face wash. Selain memiliki kemampuan yang baik dalam membersihkan makeup, produk ini juga mampu memberikan kelembapan lebih untuk kulit wajah yang kekeringan.
Di luar semua kelebihan tersebut, produk skincare Emina untuk kulit kering bernama Tracless Oil Cleanser ini memiliki kekurangan, yaitu aromanya yang mirip seperti minyak goreng. Namun, jika kamu merasa tak masalah dengan hal itu, pembersih berbasis minyak ini bisa kamu dapatkan dengan harga 55 ribu rupiah.
Baca juga: Rekomendasi Serum Anti Aging Terbaik yang Mampu Melawan Tanda-Tanda Penuaan Dini
2. Dot Burst Face Wash
Seperti produk-produk sabun wajah lain dari Emina, face wash yang satu ini juga diproduksi dengan wadah berbentuk tube berbahan plastik. Warna dasarnya putih yang bagian depannya dihiasi motif segitiga kecil-kecil warna biru muda kehijauan dan garis miring warna abu-abu.
Bagian lingkaran yang menjadi letak keterangan ‘Dot Burst’ pun juga berwarna biru mudah kehijauan. Untuk tutupnya berbentuk flip top dengan warna putih. Di ujungnya ada lubang kecil yang menjadi tempat keluar isinya.
Teksturnya berupa gel bening dengan butiran scrub lembut warna hijau yang membuat proses pengangkatan kotoran pada wajah jadi makin sempurna. Walau mengandung scrub, produk ini tidak akan membuat kulitmu terasa kering, ketarik, atau menimbulkan kemerahan karena formulanya sangat mild.
Hanya saja, untuk kamu yang suka busa berlimpah sepertinya produk ini kurang recommended karena meski telah digosok-gosok berulang kali busa yang dihasilkan memang sedikit. Pun setelah menggunakannya, wajah akan terasa agak licin.
Namun, justru hal itulah yang membuat produk ini sangat direkomendasikan untuk dry skin. Apalagi, di dalamnya ada kandungan glycerin yang ampuh membuat kulit lebih terasa lembab dan kenyal.
Tak hanya itu, pada komposisinya tidak ada zat pemicu iritasi, seperti paraben dan parfum. Selain cocok untuk kulit kering, produk skincare tipe face wash dari Emina yang dibanderol dengan harga 18 ribu rupiah ini juga sangat bagus untuk kulit sensitif.
3. Double The Moist Face Toner
Toner ini hadir dengan kemasan berbentuk botol mini yang terbuat dari bahan plastik. Karena ukurannya yang kecil dan ringan, kamu pun bebas membawanya ke mana saja tanpa khawatir tas jadi penuh atau terasa berat.
Badan wadahnya dibalut stiker berwarna dasar putih dengan sentuhan warna oranye dan abu-abu. Namun, di atas dan bawah badan wadahnya masih tersisa sedikit ruang transparan yang membuatmu bisa melihat seperti apa isinya.
Untuk tutupnya berbentuk ulir yang memang cenderung lebih rapat jika dibandingkan tutup flip top. Jadi, ketika diletakkan di dalam tas isinya tidak akan tumpah meski tidak berada pada posisi tegak.
Teksturnya benar-benar cair seperti air, hanya saja warnanya biru. Aroma wanginya memang cukup tercium, hanya saja memang bukan tipe yang sangat mengganggu indra penciuman. Cara menggunakannya adalah dengan dituangkan ke kapas, kemudian diusapkan secara merata ke seluruh permukaan wajah.
Kandungan yang menjadi unggulan produk ini adalah ekstrak aloe vera yang terkenal dengan kemampuan melembapkan dan ekstrak chamomile yang siap mencegah atau mengatasi iritasi. Kemudian ada pula castor oil yang selain melembapkan juga bisa melawan tanda penuaan dan mencegah jerawat.
Maka tak heran apabila produk skincare Emina bernama Double The Moist Face Toner yang mendapat cukup banyak review positif dari para penggunanya ini sangat direkomendasikan untuk kulit kering hingga sensitif. Harganya pun sangat terjangkau, hanya 27 ribu rupiah untuk isi 50 ml.
Baca juga: 12 Shade Rollover Reaction Lip Cream, Pilih yang Matte atau Shimmer?
4. Avocado Honey Face Mask
Masker ini bisa dikenali dari wadah berbentuk tube dengan warna dasar putih yang diberi sentuhan warna hijau agak kekuningan seperti kulit buah alpukat. Jika melihat di bagian belakang wadah, kamu bisa mendapatkan beragam informasi seperti cara pakai, komposisi, nomor BPOM, dan masih banyak lagi.
Meski merupakan masker yang notabene tidak digunakan saat kondisi tangan sedang basah, produk ini tetap hadir dengan tutup berbentuk flip top agar praktis dibuka tutup. Kamu juga bisa membawanya ke mana-mana karena tutupnya cukup rapat dan ukurannya pun tak terlalu besar, isinya hanya 60 ml saja.
Seperti namanya, kandungan utama yang ada di dalam produk ini tentu saja adalah ekstrak buah alpukat yang kaya akan vitamin C dan E. Vitamin C terkenal dengan kemampuannya dalam mencerahkan kulit, sedangkan vitamin E mampu menangkal radikal bebas.
Kemudian ada pula kandungan vitamin B3 yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit dan ekstrak madu yang mampu melembapkan kulit. Produk skincare Emina yang bisa memutihkan wajah ini diklaim sangat cocok untuk kulit kering karena di dalamnya ada zat pelembab berupa squalane dan kaolin.
Tekstur maskernya berupa clay mask kental dengan warna hijau lembut yang mirip seperti matcha. Kekentalan teksturnya sama sekali tak membuat produk ini jadi susah dibaurkan. Kamu pun tak perlu khawatir akan terjadinya penggumpalan masker di beberapa bagian wajah.
Masker dengan aroma permen karet ini bisa kamu aplikasikan ketika kondisi wajah sedang kering. Setelah didiamkan selama 10 hingga 15 menit bisa langsung dibilas menggunakan air dengan suhu normal. Jika tertarik, kamu bisa mendapatkannya dengan harga 39 ribu rupiah.
5. Masquarade Face Mask Rice
Untuk kamu yang gemar menggunakan masker tisu, Emina punya beragam varian produk sheet mask. Salah satunya di antaranya adalah Masquarade Face Mask Rice yang bermanfaat untuk mengatasi masalah kulit kering dan kusam.
Produk ini hadir dengan kemasan berbentuk sachet yang warna dasarnya putih. Untuk membedakannya dengan varian lain, produk ini diberi sentuhan warna hijau pudar yang agak sedikit kekuningan.
Yang paling khas adalah adanya gambar batang pohon padi lengkap dengan bulir-bulirnya yang menandakan bahwa produk ini mengandung ekstrak beras. Selama ini, ekstrak beras memang dikenal dengan kemampuannya dalam mencerahkan dan melembapkan kulit.
Selain itu, sheet mask ini juga dibekali vitamin B3 yang bisa mencerahkan wajah dan kafein sebagai penangkal radikal bebas. Bukan sekadar klaim, banyak pengguna yang mengatakan bahwa wajah jadi terasa lebih kenyal, lembab, dan cerah setelah menggunakannya.
Dilihat dari lembaran tisunya, produk ini juga memiliki keunggulan karena tidak terlalu tebal sehingga mudah menempel di wajah dan tidak terlalu tipis sehingga tidak mudah sobek. Aromanya lembut dan menenangkan, sangat cocok digunakan saat sedang bersantai.
Untuk tekstur essence-nya cukup kental sehingga hampir semua cairannya bisa terserap sempurna ke dalam lembaran tisu. Jadi, kamu tak akan menemukan sisa essence berlimpah yang tertinggal di dalam kemasannya. Produk skincare Emina yang sesuai untuk pemilik kulit kering dan kusam ini dibanderol dengan harga 14 ribu rupiah.
Baca juga: Malas Touch Up Tabir Surya Berulang Kali? Gunakan Sunscreen SPF 50 Paling Recommended Berikut
6. Aloe Vera Gel
Sejak booming-nya produk gel aloe vera dari Korea Selatan, brand-brand kosmetik lokal pun tak mau ketinggalan dalam menarik hati para konsumen dengan produk serupa. Salah satu di antaranya adalah Emina.
Meski terkesan ikut-ikutan, nyatanya produk skincare Emina bernama Aloe Vera Gel ini memiliki kualitas yang bagus untuk mengatasi masalah kulit kering. Semua itu berkat kandungan ekstrak lidah buaya, zat pelembab yang kadarnya mencapai 92%.
Oleh sebab itu, tidaklah mengherankan apabila kelembapan yang diberikan untuk kulit pun jadi sangat optimal. Namun, selain lidah buaya yang menjadi kandungan utamnya, produk ini juga diperkaya ekstrak licorice untuk mencegah hiperpigmentasi dan ekstrak chamomile untuk meredakan iritasi.
Buat kamu yang suka dengan tampilan kulit glowing, di dalamnya juga ada kandungan ekstrak centella asiatica yang mampu mengatasi jerawat dan menjadikan kulit lebih cerah bersinar, lho. Sayangnya, di dalamnya belum ada kandungan SPF sehingga untuk penggunaan siang hari harus disertai sunscreen.
Untuk teksturnya berupa gel bening yang sangat gampang dibaurkan dan mudah menyerap ke kulit hanya dalam satu sampai dua menit. Produk yang mampu menghadirkan sensasi dingin saat digunakan ini akan langsung membuat wajahmu terlihat kenyal.
Dari gel-nya sedikit tercium aroma aloe vera yang samar-samar sehingga tetap nyaman digunakan tanpa harus terganggu dengan wangi yang menusuk hidung. Produk ini bisa dikenali dari kemasan berbentuk tube yang bernuansa hijau dengan gambar lidah buaya.
Tutupnya sendiri berbentuk flip top, tapi tetap aman dan tidak mudah bocor. Untuk isi sebanyak 60 ml, kamu bisa mendapatkan produk ini dengan merogoh kocek sekitar 28 ribu rupiah.
7. Aqua Infused Sleeping Mask
Produk ini diluncurkan dengan kemasan kardus berbentuk kotak yang perpaduan warnanya biru pastel dan putih. Kemudian wadahnya berbentuk jar kecil dengan bahan plastik yang cukup tebal sehingga tidak mudah pecah.
Bagian badan wadah putih transparan sehingga isinya yang berwarna agak kebiruan bisa sedikit terlihat dari luar. Sedangkan tutupnya berbentuk ulir dengan warna biru paste. Di dalamnya sudah tersedia spatula kecil yang berfungsi untuk mengaplikasikan ke wajah.
Dengan demikian, kamu pun tak perlu repot mencolek isinya dengan tangan sehingga sleeping mask lebih terjaga kehigienisannya. Teksturnya berbentuk watery gel dengan warna kebiruan yang membuatnya tampak begitu segar.
Saat dibaurkan terasa sangat mudah nge-blend dan mudah pula menyerap ke dalam kulit. Kamu pun jadi bisa tidur dengan lebih nyenyak tanpa harus merasakan sensasi kulit lengket yang sering terjadi apabila skincare malam kurang bisa terserap di kulit dengan baik.
Di dalamnya ada kandungan berupa vitamin E yang ampuh melawan tanda-tanda penuaan dini dan menangkal radikal bebas. Lalu ada ekstrak willowherb yang memiliki peran sebagai anti oksidan dan anti iritasi sehingga jerawat pun tidak mudah muncul.
Produk skincare Emina yang bagus untuk kulit kering ini bisa kamu gunakan setelah mengaplikasikan night cream. Untuk mendapatkan wajah yang glowing maksimal, kamu bisa menggunakannya sebanyak dua sampai tiga kali dalam sepekan. Masker dengan berat 30 gram ini dipatok dengan harga 46 ribu rupiah.
Baca juga: Rekomendasi 7 Cream Pemutih Wajah dan Penghilang Jerawat untuk Tampilan Kulit Wajah yang Flawless
Tertarik Mencoba Produk Skincare Emina untuk Kulit Kering?
Apakah kamu sudah puas dengan ulasan mengenai tujuh rangkaian produk skincare Emina yang sangat direkomendasikan untuk pemilik kulit kering di atas? Manakah produk yang paling membuatmu tertarik dan langsung ingin mencobanya?
Untuk mendapatkan harga terbaik, kamu bisa membelinya di toko-toko kosmetik yang banyak tersedia di marketplace online. Hanya saja, tetap pastikan bahwa toko tersebut terpercaya dan hanya menjual produk asli dalam kondisi baru.