
Merawat kulit adalah investasi masa depan, tak terkecuali kulit wajah. Salah satu produk yang bisa kamu gunakan untuk merawatnya adalah serum dari Wardah. Wardah sendiri telah mengeluarkan beberapa serum dengan kegunaan yang berbeda-beda. Cari tahu infonya di sini, yuk!
Untuk memaksimalkan perawatan kulit wajah, Wardah memproduksi serum di hampir seluruh rangkaian produknya. Lantas, apa saja manfaat dari macam-macam serum Wardah untuk kulit wajah?
Buat yang penasaran, kamu bisa menyimak beragam manfaatnya di artikel ini. Mulai dari serum series White Secret hingga Crytallure Supreme, semua telah kami paparkan informasinya.
Serum dari setiap rangkaian produk dari merek lokal ini tentu memiliki kandungan dan kegunaan yang berbeda-beda. Sehingga, kamu perlu memastikan kandungan dan manfaatnya sebelum memutuskan untuk membeli serumnya.
Semakin penasaran dengan macam-macam serum Wardah dan manfaat yang terkandung? Tak perlu berlama-lama lagi, langsung saja simak ulasan lengkapnya di artikel ini, yuk! Selamat membaca!
1. White Secret Intense Brightening Essence
Selain Hydraglow Sleeping Mask, Day Cream, dan Night Cream, rangkaian White Secret juga memiliki Intense Brightening Essence. Dengan formula advanced-white specific-system, manfaat utama serum Wardah ini adalah membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit wajah.
Tak hanya itu saja, White Secret Intense Brightening Essence juga mampu menjaga pH kulit wajah dan dapat mengangkat sel kulit mati. Bisa diaplikasikan pagi sebelum beraktivitas atau malam menjelang tidur, cara pakai serum Wardah ini cukup simple. Bersihkan muka terlebih dahulu dan pastikan tidak ada sisa makeup atau kotoran yang menempel di kulit wajah.
Setelah itu, oleskan White Secret Intense Brightening Essence secara merata pada seluruh wajah dan pijat dengan lembut selama kurang lebih 5 menit. Gunakanlah produk ini secara teratur supaya mendapatkan hasil yang maksimal.
Baca juga: Aneka Produk Kecantikan Madame Gie dari Gisella Anastasia, Kamu Sudah Punya?
2. C-Defense
Kamu sering beraktivitas di luar ruangan? Kalau iya, produk ini bisa dipilih dalam rangkaian produk perawatan wajahmu. Pasalnya, salah satu manfaat Wardah C-Defense Serum adalah memberikan perlindungan pada kulit wajah terhadap bahaya buruk paparan sinar matahari.
Dengan kandungan hi-grade vitamin c sebanyak 10%, produk ini dapat membantu proses regenerasi kulit sehingga dapat menyamarkan noda-noda jerawat. Kandungan vitamin c tersebut juga bermanfaat untuk meningkatkan produksi kolagen yang fungsinya adalah untuk menjaga elastisitas kulit wajah.
Selain vitamin c, ada pula kandungan ekstrak aloe vera dan biosaccharide yang memberikan nutrisi pada kulit wajah. Sama dengan White Secret Intense Brightening Essence, penggunaan C-Defense Serum juga cukup mudah. Bersihkan wajah terlebih dahulu, lalu oleskan produk ini secara merata di wajah. Pijat dengan lembut selama kurang lebih 5 menit.
3. Nature Daily Witch Hazel Purifying
Artikel yang mengulik macam-macam serum Wardah ini bakalan kurang lengkap kalau belum membahas produk ini. Serum dari Wardah Nature Daily Witch Hazel Purifying memiliki manfaat utama untuk mengecilkan pori-pori wajah.
Kandungan ekstrak witch hazel memiliki sifat astringent yang dapat membantu menyamarkan pori-pori kulit. Tak hanya itu, produk ini juga diperkaya vitamin e dan hyalurconic acid yang dapat membantu melembapkan kulit, melindungi kulit dari radikal bebas, serta menjaga elastisitas kulit wajah.
Untuk penggunaannya, oleskan kosmetik perawatan wajah ini secara merata pada kulit muka dan leher yang telah dibersihkan. Gunakanlah secara rutin sebelum pelembap. Serum Wardah ini juga dapat digunakan untuk remaja.
4. Lightening
Jika mendambakan kulit wajah tampak lebih cerah, kamu bisa mencoba serum dari Wardah Lightening Facial Series. Pasalnya, produk ini diperkaya kandungan vitamin b3 yang dapat membantu melembutkan dan mencerahkan kulit.
Tak hanya itu saja, serum Wardah ini juga memiliki manfaat untuk mengangkat sel-sel kulit mati karena mengandung AHA dan ekstrak aloe vera. Kandungan vitamin e di dalamnya berperan sebagai antioksidan yang melindungi dan menjaga kelembapan kulit wajah.
Memiliki aroma yang harum, produk ini dapat memberikan ketenangan pada penggunanya. Kamu dapat mengaplikasikannya di malam atau pagi hari setelah wajah dibersihkan.
Usapkan produk ini secara tipis dan merata di wajah sembari perlahan dipijat. Setelah itu, barulah kamu mengoleskan pelembap, krim malam, atau krim pagi. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Baca juga: Beragam Produk Rollover Reaction, Make Up dan Skincare Lokal yang Berkelas Premium
5. Renew You Anti Aging
Banyak wanita dewasa yang mendambakan kulit senantiasa terlihat awet mudah. Kamu juga menginginkannya? Untuk mencegah masalah penuaan dini, Wardah menghadirkan serum dari rangkaian Renew You Anti Aging.
Dilengkapi kandungan advanced recover age system, produk ini dapat membantu menghambat setiap tanda-tanda penuaan pada wajah serta melindungi kulit dari radikal bebas. Selain itu, kosmetik perawatan wajah ini juga memiliki vitamin e yang berperan sebagai antioksidan sehingga bisa meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit.
Mengandung lebih dari 5 bahan aktif lainnya, produk ini juga membantu proses eksfoliasi kulit dan menstimulasi regenerasi kulit. Kamu bisa menggunakan kosmetik ini pada malam hari setelah kulit dibersihkan dan hindarilah area sekitar mata.
6. Nature Daily Aloe Vera
Jika ingin serum Wardah yang cocok untuk kulit kering, series dari Nature Daily aloe Vera bisa menjadi salah satu pilihannya. Dengan kandungan ekstrak aloe vera dan hyaluronic acid, kosmetik perawatan wajah ini dapat menjaga kelembapan kulit.
Selain memiliki dua kandungan tersebut, produk ini juga mengandung olive oil yang berfungsi sebagai anti oksidan untuk memperbaiki sel-sel kulit dan menetralisir radikal bebas. Perawatan wajah ini juga mengandung microcollagen yang dapat menjaga elastisitas kulit wajah.
Sama seperti serum Wardah lainnya, gunakan produk ini setelah kamu membersihkan wajah. Tuangkan secukupnya di ujung jari, lalu oleskan pada wajah. Oleskan secara merata pada wajah dan pijat dengan lembut.
7. Crystallure Supreme Revitalizing Oil
Masih semangat menyimak artikel macam-macam serum Wardah ini kan? Selain tagline halal, Wardah juga dikenal memiliki produk-produk dengan harga yang cukup bersahabat. Namun ternyata, ada satu rangkaian premium yang dikenal mewah dengan harga ratusan ribu rupiah.
Rangkaian tersebut diberi nama Crytallure Supreme yang terdiri dari sejumlah produk, salah satunya adalah Revitalizing Oil Serum. Dengan kandungan utama gold-peptide crystals dan youthglow active dikombinasikan dengan 7 ekstrak bahan alami (rumput laut, macadamia, calendula, kamomil, gandum, alpukat, dan jojoba), manfaat serum ini adalah memberi nutrisi ekstra untuk melembapkan kulit. Fungsi lainnya adalah untuk menyamarkan garis halus dan kerutan di wajah.
Meskipun berbahan dasar oil, formula serum ini cepat meresap di kulit wajah sehingga tanpa meninggalkan kesan berminyak. Kosmetik kecantikan ini juga memiliki aroma harum yang dapat menenangkan.
Untuk penggunaannya, ambil sebanyak dua hingga tiga tetes oil pada tangan yang bersih. Gunakan telunjuk untuk mengoleskannya pada wajah. Pijat dengan lembut dari hidung hingga kening dan area sekitar mata.
Baca juga: Kenalan sama Produk BLP Beauty milik Lizzie Parra Ini, yuk!
Tertarik untuk Merasakan Manfaat Dari Macam-Macam Serum Wardah di Atas?
Itulah tadi macam-macam serum Wardah beserta manfaat untuk wajah. Setelah membacanya, apakah kamu semakin tertarik untuk mencoba serumnya? Kira-kira, series mana yang ingin kamu rasakan manfaatnya?
Apa pun itu, pastikan kamu telah memilih produk yang sesuai dengan kondisi kulitmu. Bila ingin wajah semakin cerah, kamu bisa menggunakan serum dari series Whitening dan Lightening.
Kalau ingin terhindar dari efek penuaan dini, maka series dari Renew You Anti Aging dan Crytallure Supreme adalah pilihannya. Sedangkan yang bisa melembutkan wajah adalah serum dari Nature Daily Aloe Vera dan Nature Daily Witch Hazel Purifying. Selamat mencoba!